Hadits-Hadits Tentang Keutamaan Membaca Shalawat Nabi

Hadits-Hadits Tentang Keutamaan Membaca Shalawat Nabi

Sungguh beruntung bagi orang yang selalu membaca shalawat untuk nabinya, yaitu shalawat untuk Nabi Muhammad SAW. Begitu besarnya pahala shalawat ini sehingga Rasulullah SAW mengatakan bahwa manusia yang paling utama pada hari kiamat kelak adalah mereka yang paling banyak bershalawat padanya.

 
 
 
 
Berikut ini adalah hadits-hadits Rasululllah SAW yang menerangkan keutamaan atau fadhillah membaca shalawat nabi, Diantaranya sebagai berikut : 
 
1. "Manusia yang paling utama (dekat) di sisiku kelak pada hari kiamat adalah mereka yang paling banyak membaca shalawat kepadaku." (HR. Turmudzi dari Ibnu Mas'ud)
 
2. "Barang siapa membaca Shalawat kepadaku satu kali maka Allah menurunkan 10 rahmat pada orang itu."  ( HR. Muslim dari Abdullah bin 'Amr bin 'Ash)
 
3. "Sesungguhnya hari yang paling utama bagi kamu semua adalah hari jum'at, maka perbanyaklah membaca shalawat kepadaku pada hari itu, karena sesungguhnya bacaan shalawatmu itu diperlihatkan kepadaku." Para sahabat bertanya,"Wahai Rasulullah, bagaimana bacaan shalawat kami diperlihatkan kepada tuan, sedangkan jasad tuan telah bercampur dengan tanah?" Nabi MuhammadSAW, bersabda, " Sesungguhnya Allah mengharamkan kepada bumi untuk memakan jasad para Nabi."  (HR Abu Dawud dari Aus bin Aus).
 
4. " Janganlah kamu semua menjadikan kuburku sebagai tempat perayaan, dan bacalah shalawat kepadaku, karena sesungguhnya bacaan shalawatmu itu akan sampai kepadaku dimanapun kamu berada." (HR. Abu Dawud dari Abu Hurairah)
 
5. " Orang bakhil (kikir) adalah orang yang apabila mendengar namaku disebut, ia tidak membaca shalawat kepadaku." (HR. Turmudzi dari Ali)
 
6. " Tidak ada seorangpun yang mengucapkan salam kepadaku melainkan Allah mengembalikan nyawaku sehingga aku dapat menjawab salam kepadanya."  (HR. Abu Dawud dari Abu Hurairah)
 
7. "Dari Fadhalah bin 'Ubaid r.a berkata bahwasanya Rasullullah SAW mendengar seseorang berdo'a sewaktu shalat yang tidak mengagungkan nama Allah Ta'ala dan tidak bershalawat kepada Nabi SAW, maka Rasulullah bersabda," Orang ini tergesa-gesa." kemudian beliau memanggilnya seraya bersabda kepadanya dan kepada yang lain, " Bila salah seorang diantara kamu sholat, maka hendaklah memulai dengan memuji dan menyanjung Tuhannya Yang Maha Suci, kemudian membaca Shalawat kepadaku, baru setelah itu berdo'a sekehendak hatinya."  (HR. Abu Dawud dan Turmudzi).

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

3 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus


  2. Allahumma sholli wasallim wabaarik 'alaih wa ala alih.

    assalamu 'alaikum kang ustadz.. saya minta ijin copas ya.. barokallahu lakum

    BalasHapus